penguasa tamak
oleh Senepak Duri pada 12 September 2010 jam 2:29
Bila semua kan terjadi
Sepatu kulit terkoyak di ujung jari
Keluar seperti keong tak bernyawa
Membusuk, terkelupas dan berdahak
Berita dimana mana
Hanya untuk mencari kekuasaan
Demi bantal yang dibawa setiap hari
Tak peduli agama, ras dan suku
Yang penting makan
Demi ternak cacing yang rakus
Berani merampas segalanya
Dumai, agustus 2005
Syahrul affandi bin jalaluddin rozali
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan beri Saran dan Komentar